TRIBUNNEWS.COM -
Meninggalnya pemain sinetron Ari Prahara Mahdisa rupanya tak diketahui banyak orang. Warga penghuni kos dimana Prahara tinggal tak mengetahui bahwa teman mereka telah tiada.
Namun, belakangan tercium aroma bau di kamar Prahara. Barulah timbul kecurigaan warga.
"Dia punya kawan, cek ke kamar, soalnya dia enggak muncul-muncul, keluar kamar juga enggak. Makanya pas disamperin ke kos, kok tercium bau busuk," ujar seorang teman Prahara yang enggan disebutkan namanya saat ditemui tabloidnova.com di RSCM, Jakarta Pusat, Rabu (4/9).
Tak ada yang mengira, bau busuk tersebut muncul dari tubuh pria yang sudah lama tinggal di kos lantai tiga di Kebon Kacang Raya, Tanah Abang, Jakarta Pusat ini. "Dikira bangkai kucing atau tikus, coba dicari ternyata memang kondisinya udah membengkak," ucapnya.
Sebelumnya, warga sudah mencium bau tak sedap dari kamar Prahara sejak beberapa hari lalu, namun tak ada yang curiga. "Kemarin sudah tercium bau yang enggak enak. Tapi enggak ada yang berpikiran ke situ (meninggal)," lanjutnya.
Alhasil, sebelum akhirnya mendobrak paksa pintu tersebut, sumber ini beserta warga mendatangi RT dan RW setempat untuk memeriksa kamar Prahara. "Ini sudah 4 hari. Mulai minggu siang. Makanya karena enggak keluar-keluar akhirnya didobrak," ucapnya.
Sayang, hingga saat ini belum ada yang tau apa penyebab kematian pria kelahiran 19 Februari 1981 ini secara mendadak.
"Mungkin punya penyakit, karena sudah merasa tidak enak badan," katanya.
Sampai kini belum diketahui pasti penyebab meninggalnya Prahara.
Icha/Tabloidnova.com